Wednesday, 27 June 2012

Ilmuwan Temukan Cara Hidup Tanpa Bernafas

Peneliti merancang partikel mikro yang bisa disuntikkan langsung ke aliran darah. Partikel ini akan mengantar oksigen ke tubuh dengan cepat. Bahkan, ketika Anda tidak bisa bernapas lagi. 

Temuan ini menjadi terobosan medis terbaik dalam beberapa tahun terakhir. Partikel ini bisa menyelamatkan jutaan nyawa setiap tahun. 

Penemuan ini dikembangkan tim dari Rumah Sakit Anak Boston, Amerika Serikat. Partikel ini bisa membuat tim medis menjaga pasien tetap hidup dan dalam kondisi stabil selama 15 hingga 30 menit. Bahkan, ketika mengalami kegagalan pernapasan. 

Temuan ini memberikan cukup waktu bagi dokter dan personel gawat darurat. Mereka bisa mengambil tindakan tanpa menimbulkan resiko serangan jantung atau kerusakan otak permanen pada pasien. 

Solusi ini telah sukses diujikan pada binatang dalam kondisi kegagalan paru-paru kritis. Ketika dokter menyuntikkan cairan ini ke pembuluh darah pasien, partikel bisa menyimpan oksigen dalam darahnya hingga mendekati tingkat normal. Proses ini memberikan tambahan menit berharga bagi kehidupan. 

Solusi serupa telah gagal sebelumnya karena menyebabkan embolisme gas atau gelembung gas pada aliran darah. Solusi terdahulu tidak bisa memasok oksigen pada sel. Menurut Departemen Kardiologi Rumah Sakit Anak Boston, AS, dr. John Kheir, mereka berhasil mengatasi masalah ini dengan menggunakan partikel yang bisa berubah bentuk, bukan menjadi gelembung. 

"Kami telah merancang solusi masalah ini dengan memaketkan gas menjadi partikel kecil yang bisa berubah bentuk. Mereka meningkatkan pertukaran gas pada area permukaan secara dramatis. Mereka juga mampu menyusup melalui kapiler [pembuluh darah terkecil] tempat gas bebas menempel," ujar Kheir seperti dilansir dari Gizmodo.

Google Nexus Saingi iPad


Google telah memamerkan "pembunuh" iPad Apple, yaitu tablet Nexus 7. Tablet dengan ukuran layar 7 inci ini dibuat oleh Asus. Harganya US$199 atau sekitar Rp2 jutaan. Tablet ini siap dijual pada pertengahan Juli.

Google berharap tablet ini akan mengalahkan iPad. Tablet ini juga siap bersaing dengan tablet Microsoft Surface yang dibuka pekan lalu. Tablet Android unggulan Amazon, Kindle Fire, juga siap dihajar.

Tablet Google ini akan tersedia dalam dua versi. Anda bisa memilih ukuran penyimpanan 8GB seharga US$199 dan 16GB senilai US$249. Sebagai perbandingan, iPad terbaru dengan layar 9,7 inci dibanderol US$399 untuk kapasitas 16GB.

"Sudah selalu menjadi tujuan program Nexus untuk menyediakan pengalaman terbaik. Kami ingin merancang kenikmatan pengalaman penggunaan Google terbaik," ujar Direktur Managemen Produk Google, Hugo Barra.

"Nexus 7 dibuat untuk Google Play. Konten Anda menjadi terdepan dan terpusat," imbuhnya seperti dilansir dari Daily Mail. 

Perangkat terbaru ini memiliki tampilan HD 1280x800. Bagian dalam ditunjang dengan chip quad core Tegra 3 dengan prosesor grafis 12 core. Beratnya hanya 340 gram. Menurut Google, tablet ini bisa memutar video selama 9 jam hanya dengan sekali pengisian daya baterai.

Google berharap dengan ukuran yang lebih kompak, Nexus 7 akan menangkal popularitas iPad. Menurut Gizmodo, Nexus 7 berukuran 198,7 x 120 x 10,45mm.
"Tablet ini memiliki portabilitas seringan bungkus kertas. Ini juga didukung penyimpanan komputasi awan," ujar pihak Google, Chris Yerga.

Nexus langsung memberikan Android versi terbaru, Jelly Bean. Sebagai dukungan, Nexus sudah ditanamkan CPU quad core 1,3GHz dan RAM 1GB. Teknologi terkini NFC juga sudah siap di dalamnya. Anda pun bisa menggunakan kamera depan 1,2MP untuk konferensi video.

Google mengatakan ada 600.000 aplikasi Android tersedia di toko konten Google Play. Perusahaan ini juga akan mulai menjual film, program TV, dan majalah.

Menurut Google, versi terbaru Android Jelly Bean jauh lebih cepat dibanding versi sebelumnya. "Jelly Bean menyimpan begitu banyak peningkatan. Kami menyentuh setiap sisi Android," ujar Barra.

Komparasi

Nexus 7

Harga: US$199 (8GB), US$249
Ukuran: 7 inci
Bobot: 340 gram
Baterai: 9 jam

iPad

Harga: US$399 (16GB)
Ukuran: 9,7 inci
Bobot: 650 gram
Baterai: 10 jam

Saturday, 23 June 2012

Vettel Pole Position di GP Eropa


Pembalap Red Bull-Renault, Sebastian Vettel memastikan diri start terdepan di Grand Prix Formula One (F1) Eropa. Vettel berhasil merebut pole position setelah mampu menjadi yang tercepat di babak kualifikasi, Sabtu 23 Juni 2012.

Vettel meraih waktu terbaik 1 menit 38.086 detik, diikuti Lewis Hamilton dengan catatan waktu 1 menit 38.410 detik. Posisi ketiga ditempati Pastor Maldonado yang tertinggal 0.389 detik dari Vettel.

Pembalap tercepat di sesi latihan bebas terakhir, Jenson Button, mesti puas start dari posisi sembilan. Sedangkan, Fernando Alonso berada di tempat ke-11.
Hasil Kualifikasi F1 GP Eropa 20121.  Sebastian Vettel            Red Bull-Renault     1m38.086s
2.  Lewis Hamilton              McLaren-Mercedes   1m38.410s  + 0.324
3.  Pastor Maldonado          Williams-Renault     1m38.475s  + 0.389
4.  Romain Grosjean           Lotus-Renault         1m38.505s  + 0.419
5.  Kimi Raikkonen            Lotus-Renault          1m38.513s  + 0.427
6.  Nico Rosberg                 Mercedes               1m38.623s  + 0.537
7.  Kamui Kobayashi           Sauber-Ferrari        1m38.741s  + 0.655
8.  Nico Hulkenberg            Force India-Mercedes 1m38.752s  + 0.666
9.  Jenson Button               McLaren-Mercedes     1m38.801s  + 0.715
10.  Paul di Resta              Force India-Mercedes 1m38.992s  + 0.906
Q2 cut-off time: 1m38.703s                                   Gap **
11.  Fernando Alonso         Ferrari                     1m38.707s  + 0.218
12.  Michael Schumacher    Mercedes                 1m38.770s  + 0.281
13.  Felipe Massa              Ferrari                     1m38.780s  + 0.291
14.  Bruno Senna              Williams-Renault      1m39.207s  + 0.718
15.  Sergio Perez              Sauber-Ferrari          1m39.358s  + 0.869
16.  Heikki Kovalainen      Caterham-Renault     1m40.295s  + 1.806
17.  Daniel Ricciardo         Toro Rosso-Ferrari     1m40.358s  + 1.869
Q1 cut-off time: 1m40.087s                                   Gap *
18.  Jean-Eric Vergne        Toro Rosso-Ferrari     1m40.203s  + 1.378
19.  Mark Webber             Red Bull-Renault       1m40.395s  + 1.570
20.  Vitaly Petrov              Caterham-Renault     1m40.457s  + 1.632
21.  Pedro de la Rosa       HRT-Cosworth           1m42.171s  + 3.346
22.  Narain Karthikeyan     HRT-Cosworth           1m42.527s  + 3.702
23.  Charles Pic                Marussia-Cosworth    1m42.675s  + 3.850

Inggris Akan Kesulitan Menghadapi Italia


Mantan kapten Manchester United, Roy Keane, mengatakan jika Inggris akan kesulitan menghadapi Italia di perempat final Piala Eropa 2012 di Stadion Olimpiade Kiev, Minggu 24 Juni 2012 (Senin dinihari WIB).

Menurut Keane, para pemain Inggris terlalu meremehkan Italia, karena mereka lebih memikirkan bagaimana caranya menghindari Spanyol di perempat final.

Seperti diketahui, Inggris yang menjadi jawara Grup D terhindar untuk bertemu dengan Spanyol yang menjadi jawara Grup C. Tim asuhan Roy Hodgson tersebut akhirnya akan berhadapan dengan Italia yang menjadi runner-up Grup C.

“Perasaan kecil saya berkata Italia akan menang. Para pemain Inggris sepertinya sangat berusaha menghindari Spanyol, sehingga mereka tak sadar akan ancaman berat dari Italia,” ujar Keane seperti dilansir ITV.

Mantan manajer Sunderland ini juga menyatakan jika The Three Lions wajib mewaspadai penyerang Mario Balotelli yang merupakan ancaman terbesar Steven Gerrard cs.

“Dia memang sering membuat ulah di dalam dan luar lapangan. Anda harus berharap dia melakukan kesalahan di lapangan, tapi Anda harus waspada. Dia merupakan pemain hebat dan bisa menjadi penentu kemenangan Italia,” tuturnya.
Untuk mengatasinya, Keane berpendapat jika Inggris wajib memainkan Danny Welbeck yang tampil cemerlang di laga melawan Swedia.

“Hogdson harus terus memainkan Welbeck, dia sudah terbiasa bermain dengan Wayne Rooney di lini depan. Dia juga mencetak gol indah ketika melawan Swedia. Tapi, saya tak bisa menjamin Inggris akan lolos ke babak selanjutnya,” lanjutnya. 

Rumah Mewah Pendiri Twitter


CEO Square dan pendiri Twitter, @Jack Dorsey memiliki rumah baru dengan sensasi sisi tebing. Rumah ini berlokasi di lingkungan Seacliff, San Francisco, Amerika Serikat. Rumah seharga US$9 juta ini berisi dua kamar tidur. Tapi, kamar tidur ini paling mahal di kota itu.

Rumah baru Dorsey menampilkan pemandangan indah teluk San Francisco. Teras rumah Dorsey bisa melihat panorama jembatan Golden Gate.

Teras rumah pendiri Twitter langsung menghadap Golden Gate
Dupont Group yang memasarkan rumah itu menggambarkan keindahan rumah yang terletak di kawasan paling elit San Francisco. Rumah itu menunjukkan perpaduan teknik arsitektur dalam membuat penahan pondasi dan dinding.

Rumah ini terdiri dari 2 kamar tidur dan 3 kamar mandi. Rumah seluas 3.700 meter persegi. Bahkan, siap diperluas lagi dengan tambahan 3.000 meter persegi.

Kamar tidur pendiri Twitter paling mahal di San Francisco
Menurut Home-Designing, bagian dalam berisi kemewahan lantai batu gamping Beauharnais. Ruang pusat diterangi dengan cahaya dari langit melalui atap kaca. Dapur terbuat dari lemari kabinet kayu darah Brazil dan granit berwarna biru.

Rumah pendiri Twitter, @Jack beratapkan langit

Samsung Galaxy SIII


Setelah peluncuruannya pada awal Juni lalu, Samsung Galaxy S III memang telah menjadi idola baru ponselsmartphone masa kini.
Merupakan Smartphone Android micro simcard terbaru dari vendor terkemuka Samsung, dirancang untuk manusia yang melampaui kecerdasan dan memenuhi kebutuhan Anda dengan bepikir seperti yang Anda pikirkan dan bertindak seperti yang Anda lakukan.

Dengan menggunakan sistem operasiAndroid 4.0 atau yang dikenal dengan sebutan Ice Cream Sandwich. Ia mengusung ukuran layar 4.8 inch dan dilapisi Super AMOLED 720x1280 resolution display, terlihat kokoh karena dilapisi dengan teknologi Gorilla Glass 2. Memori internal Samsung Galaxy S III tersedia sebesar 16GB,dilengkapi pula dengan RAMyang berkapasitas cukup besar, 1GB.
Dengan design yang ramping karena memiliki bobot 133 gram, Samsung Galaxy S III memang dirancang untuk mengerti si pemakainya, mulai dari hal-hal kecil, dia akan tetap aktif saat Anda melihatnya dan tetap ter-update dengan orang terdekat kita. Terinspirasi dari alam Samsung Galaxy S III tersedia dalam 2 warna pilihan yaitu Pebble Blue dan Marble White.
Salah satu fitur yang diunggulkan di Samsung Galaxy S III adalah aplikasi Smart Stay. Dengan fitur ini, Samsung Galaxy S III secara otomatis mengenali saat Anda melihat ponsel tersebut, apakah sedang membaca e-book atau browsing di web. Layar tidak akan tiba-tiba meredup ketika Anda sedang asyik membaca.
Samsung GALAXY S III
Fitur unggulan lainnya adalah S Beam. Dengan fitur tersebut pengguna dapat mentransfer fileapapun dengan super cepat, dengan hanya menempelkan perangkat Samsung Galaxy S III. Kemudahan ini berkat dukungan teknologi Near Field Communication (NFC). Rahasianya dari kemampuan ini ternyata terletak dari baterai yang digunakan. Baterai li-on dengan 3,8 v, 2100 mAh ini juga dipasangkan antena NFC di dalamnya.
Samsung Galaxy S III pun juga dilengkapi dengan free cloud storage dariDropbox sebesar 50GB selama 2 tahun. Kini menyimpan berbagai jenis file dalam ponsel tidak menjadi kendala.
Di dalam perangkat ponsel ini terdapat dua bagian plastik yang berfungsi untuk melindungi motherboard yang akan terlihat di dalamnya seri Melfas 8PL533 Touch Sensor.
Jika lapisan plastik kedua dicopot, terlihat kerumitan komponen yang terhubung satu sama lain dalam ponsel sekecil ini.  Bahkan ketika motherboard Samsung Galaxy S III ini dicopot, bisa terlihat bagaimana semua pusat dapur perangkat ini bekerja. Boleh dibilang di sini elemen penting dipasangkan.
Dengan mengusung kamera berkekuatan 8 megapixel, ponsel ini mampu menyimpan banyak gambar dalam sekali burst.  Selain itu, Best Photo akan memilihkan satu foto terbaik untuk Anda.
Samsung GALAXY S III
Tak salah jika Samsung Galaxy S III ini dibandrol seharga Rp6,9 juta, karena sebanding dengan aplikasi yang diberikan. Jadi jika anda adalah pecinta gadget terkini, maka Samsung Galaxy S III merupakan jawabannya.

Friday, 1 June 2012

Mobil Amfibi


Impian mendiang tokoh otomotif Inggris, Peter Wheeler, untuk membuat mobil amfibi yang tangguh, akhirnya menjadi kenyataan. Itu semua terwujud berkat usaha sang istri, Vicky.

Diketahui, Wheeler berkeinginan untuk membuat mobil tangguh yang bisa melahap berbagai medan, mulai dari jalanan on road, off roadhingga berenang di air lautan. Tapi, penyakit kanker lebih dulu datang merenggut nyawa serta ambisinya. Wheeler tutup usia Juni 2009 ketika berumur 65 tahun.

Meski harus menerima kenyataan ditinggal suami lebih dulu, tidak membuat sang istri, Vicky, sedih. Dia justru mewujudkan keinginan terakhir semuanya.

Setelah 3 tahun kematian suaminya, mobil ini pun terwujud. Mobil yang dinamai sesuai dengan nama dewa sungai Yunani, Arise Scamander berhasil membetot perhatian pecinta otomotif dunia.

Mobil yang kokpitnya mirip McLaren F1 dibekali mesin V6 berkapasitas 3.0 liter milik Ford, yang memproduksi tenaga hingga 275 bhp dengan torsi 250 lb-ft melalui transmisi otomatis 4-speed.

Hebatnya, mobil seberat 1,6 ton ini sama tangguhnya ketika berjalan di darat dan air. Arise Scamander bisa melesat dari 0-100 km/jam dalam waktu 8 detik. Kecepatan maksimum di darat bisa tembus 193 km/jam, sedangkan mampu berenang hingga sekitar 6 knot.

"Saya pikir kendaraan ini memiliki potensi untuk layanan darurat, mungkin militer atau untuk siapa saja yang ingin membawa kendaraan ke semua tempat," kata Vicky dilansir harian Daily Mail.
Dibutuhkan biaya 200.000 poundsterling atau sekitar Rp2,8 miliar untuk membuat Arise Scamander.

Mobil Tertangguh


 Jika Anda berminat melintasi wilayah dengan medan tersulit, bahkan di daerah peperangan sekalipun. Kurang lengkap bila tidak membahas mobil apa yang kira-kira mampu mengatasi situasi tersulit seperti itu.

Ada beberapa referensi mobil yang diberikanCarbuzz, untuk bisa memberikan rasa aman bagi Anda jika ingin melewati wilayah paling tidak ramah di bumi.

Mobil pertama yang direkomendasikan adalah Paramount Marauder. Kendaraan militer berbobot sepuluh ton yang dirancang oleh produsen Afrika Selatan Paramount Group, sukses mempecundangi Hummer.

Dalam sebuah uji ledakan, Hummer hancur menjadi tumpukan besi tua oleh tujuh pon bahan peledak plastik, namun Marauder hampir tidak tergores sedikitpun.

Namun kalau bicara medan yang curam dan terjal, Toyota Cruiser FJ menjadi jawabannya. Meski memiliki wheelbases pendek tidak membuat mobil sulit melewati daerah di jurang curam atau jangkan berbatu. Tidak heran bila Cruiser FJ menjadi pesaing serius Jeep Wrangler.

Mobil Toyota yang tidak kalah kuat adalah Hilux. Satu-satunya pickup yang bisa mencapai Kutub Utara dan Selatan. Hilux melakukan perjalanan dengan jarak lebih dari 5.900 mil, berkontur perpaduan es dan salju, tanpa ada kendala apapun.

Pilihan lain yang tak kalah hebat adalah mobil legendaris Inggris, Land Rover Defender. Mobil ini dikenal sebagai penjelajahan alam liar dengan pengejaran singa di alam terbuka.

Land Rover Defender turun ke jalan pertama kali pada 1947, dan sangat populer di kalangan petani, jasa penyelamatan, dan perusahaan perawatan. Meski rakus bahan bakar, mobil ini tangguh disegela medan, meski harus melawati rawa berlumpur sekalipun.

Mobil terakhir adalah Dartz Prombon Monaco Red Edition. Tak cuma berlapis emas, mobil itu juga anti peluru kaliber 50, roket RPG dan granat. Perhiasan sekaligus bunker berjalan ini dibanderol US$1,6 juta atau sekitar Rp15 miliar.

Supercar Jaman Dulu


Bisa memproduksi supercar sudah pasti menjadi kebanggaan tersendiri bagi para produsen otomotif dunia. Meski sebenarnya mereka melakukan "perjudian" dengan taruhan tinggi ketika membuat supercar.

Bila penjualan supercar itu berhasil, pasti keuntungan besar bisa diraup. Namun sebaliknya, jika respons pasar tidak positif, mobil ini siap masuk gudang perusahaan dan menjadi warisan kelabu.

Lalu, apa saja supercar yang gagal di pasaran, bahkan sudah terlupakan di industri otomotif?

Pertama, adalah Zero Dome. Supercar ini pertama kali dipamerkan di Geneva Motor Show 1978. Zero Dome merupakan racikan sang miliarder eksentrik Minoru Hayashi. Sayangnya, mobil itu gagal tes homologasi di Jepang. Proyek ambisius Hayashi pun terbengkalai begitu saja. Padahal mobil ini pernah masuk Video Clip " Michael Jackson " - Smooth Criminal

Kedua, Commendatore 112i yang tenar dalam video game "Need for Speed II". Mobil ini dirancang oleh perusahaan Jerman, Isdera pada 1993. Mobil berbobot 1.450 kg ini, mampu berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam 4,7 detik.
Supercar yang memiliki desain pintu gull-wing ini dapat melesat hingga 343 km/jam. Tapi, lagi-lagi fitur yang dimiliki tidak mampu memikat pasar. Supercar tersebut lenyap begitu saja.

Ketiga, Panther Six. Mobil yang memiliki enam roda ini dibangun pada 1977. Di balik bonnetnya terbenam mesin Cadillac V8 8.2 liter twin turbo, yang dapat membawanya berlari hingga 322 km/jam.

Supercar ini hanya dibuat 2 unit, warna hitam dan putih. Hanya satu unit mobil terlihat di Timur Tengah saat NEC Classic Car Show 2008.

Keempat, Monteverdi Hai 450s. Awalnya, mobil yang juga dibuat dua unit ini diplot untuk menandingi Lamborghini, Ferrari, dan Maserati.

Mobil ini dipersenjati mesin Chrysler Hemi V8 7.0 liter, yang menghasilkan tenaga 456 PS dan kecepatan tertinggi 290 km/jam. Belakangan, perusahaan Jerman yang memperkenalkan mobil itu memutuskan untuk tidak lagi memproduksinya.

Surga Supercar Di China


Pemandangan supercar berkeliaran di jalan raya China menjadi hal biasa. Merangseknya ekonomi di negara berpaham komunis itu, berimbas lahirnya orang kaya baru yang dengan mudah membeli mobil berharga miliaran rupiah.

Untuk memperlihatkan apa saja supercar yang sudah diperolehnya, para orang kaya dari China sengaja bergabung dan memamerkan sekitar 80 supercar, mulai dari yang paling terkencang sejagat, langka, dan diproduk secara terbatas.

Dilansir Dailymail, Jumat 1 Mei 2012, para pemilik mobil yang tergabung dalam Unique Motorsport Club Superclub Challenge memamerkan supercar miliknya di lintasan balap F1 Shanghai.

Dari 80 supercar yang ditaksir bernilai 50 juta pound sterling atau sekitar Rp724 miliar, terdapat merek produsen mobil premium seperti Bentley, Jaguar dan Rolls-Royce, Bugatti, Ferrari, Lamborghini, dan Aston Martin.

Namun yang menjadi perhatian adalah Bugatti Veyron. Mobil tercepat di dunia itu mampu menghasilkan 1.001 bhp dan kecepatan maksimal 407km/jam. Selain itu, ada pula Pagani Zonda Cinque dan Ferrari Enzos.

Grafik penjualan supercar di negeri Tirai Bambu ini mengalami peningkatan signifikan. Tahun lalu, 1.600 supercar dari berbagai merek dunia berhasil terserap pasar China. Diprediksi pada tahun ini, penjualan bisa mencapai 2.000 unit.

Kondisi ini membuat para produsen supercar dunia mulai menjadikan China sebagai target utama pasar mereka. Penasaran apa saja koleksi mereka? Berikut foto-fotonya.